Sadewa

Sadewa
सहदेव
Sadewa sebagai tokoh pewayangan Jawa.
Sadewa sebagai tokoh pewayangan Jawa.
Tokoh Mahabharata
NamaSadewa
Ejaan Dewanagariसहदेव
Ejaan IASTSahadéva
Nama lainTantipala
Kitab referensiMahabharata, Purana, Bhagawadgita
AsalHastinapura, Kerajaan Kuru
KediamanHastinapura dan Indraprastha
KastaKesatria
DinastiCandra
KlanKuru
SenjataPedang
AyahAswin (de facto)
Pandu (sah)
IbuMadri
IstriDrupadi, Vijaya
AnakSrutasena (dengan Drupadi), Suhotra (dengan Vijaya)

Sadewa (Dewanagari: सहदेव; ,IASTSahadéva, सहदेव) adalah salah satu tokoh utama dalam wiracarita Mahabharata. Ia merupakan anggota Pandawa yang paling muda, yang memiliki saudara kembar bernama Nakula. Meskipun kembar, Nakula dikisahkan memiliki wajah yang lebih tampan daripada Sadewa, sedangkan Sadewa lebih pandai daripada kembarannya. Dalam hal perbintangan atau astronomi, kepandaian Sadewa jauh di atas murid-murid Drona yang lain. Selain itu, ia juga pandai dalam hal beternak sapi. Maka ketika para Pandawa menjalani hukuman menyamar selama setahun di Kerajaan Matsya akibat kalah bermain dadu melawan Korawa, Sadewa pun memilih peran sebagai seorang gembala sapi bernama Tantripala.

Meskipun Sadewa merupakan Pandawa yang paling muda, tetapi ia dianggap sebagai yang terbijak di antara mereka. Yudistira bahkan pernah berkata bahwa Sadewa lebih bijak daripada Wrehaspati, guru para dewa. Sadewa merupakan ahli perbintangan, matahari, air dan strategi perang perang. Langkahnya bagaikan air keruh menjadi benih sebening wibawanya.Mata seindah matahari bisa membenahi hidupnya.Bintang dan bulan bagaikan kekasihnya yang menerangi di gelap. Wajahnya berseri seri bagaikan laki laki bertanggung jawab.


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search